Radar:Penderita Katarak Capai 9 ribu Orang

Baksos: Kegiatan pengobatan katarak digelar pengurus PKS Gresik
Kebomas- Jumlah Penyakit Katarak di Kabupaten Gresik saat ini mencapai 9 ribu orang, jumlah ini diperkirakan bertambah lagi tiap tahunnya karena faktor usia maupun pola hidup. Untuk menekan angka penderita, DPD PKS Gresik menggelar pengobatan katarak cuma cuma

Menurut Dr Uyik Unari Dwi Kapturi SPM, Direktur Klinik MAta Utama, katarak terjadii sebagian besar karena faktor usia atau penuaan, namun katarak bisa juga disebutkan oleh beberapa resiko lain, seperti riwayat trauma atau cedera pada mata. Kemudian disebabkan oleh penyakit lain terkait metabolisme,proses peradangan mata, atau penyakit kencing manis (diabetes mellitus)

"Katarak bisa juga disebabkan oleh paparan sinar radiasi, penggunaan obat-obatan jangka panjang, seperti kortikos-teroid dan obat penurunan kolestorol serta pengaruh faktor genetik "ucap Dr Uyik Unari Dwi Kapturi SpM

Dikatakan, gejala penyakit katarak biasanya berupa keluhan penurunan kemampuan penglihatan yang terjadi secara progresif. Penglihatan berkabut seolah-olah melihat asap dan pupil mata berwarna keputih-putihan

Untuk membantu penderita katarak, DPD PKS Gresik bersama Klinik Mata Utama menggelar pengobatan katarak gratis.

nb : Radar Surabaya : Senin 24 Oktober 2011

Posting Komentar untuk "Radar:Penderita Katarak Capai 9 ribu Orang"